Siapa yang tidak kenal dengan artis Syahrini?. Yupz artis yang sukses di dunia tarik suara itu dan terkenal dengan kata "sesuatu" ternyata alumni dari SMPN 3 Kota Sukabumi lho. Sekolah yang dulu disebut sekolah begeg ini, kini menjelma menjadi sekolah yang berwawasan lingkungan.
Nah, apa sich sekolah yang berwawasan lingkungan itu?.Apa yang penuh dengan pepohonan dan serba hijau? apa sekolah yang harus bersih dan sehat?, atau sekolah yang penuh dengan tanaman dan pot bunga?. Sebelum kita jawab pertanyaan itu, intinya dalam sekolah yang berwawasan lingkungan kita diajak untuk menjadi warga sekolah agar PEDULI LINGKUNGAN!. Lalu apa yang dimaksud warga sekolah itu?. Yang dimaksud dengan warga sekolah bisa dikatakan Kepala Sekolah, Guru. karyawan Tata Usaha, peserta didik, bahkan penjaga sekalipun itu dikatakan warga sekolah. Oleh karenanya, semua warga sekolah wajib menjaga dan melestarikan lingkungan.
Nah, kalau kemarin sekolah SMPN 3 mendapat predikat sebagai Juara I Lomba Sekolah Sehat (LSS) Tingkat Kota, Juara I Lomba Sekolah Sehat Tingkat Wilayah I Bogor, dan Juara II Lomba Sekolah Sehat Tingkat Provinsi (Kerenz kan?, maka kini SMPN 3 juga disebut sebagai sekolah adiwiyata. Adiwiyita juga bisa dikatakan sekolah yang berwawasan dan berbudaya lingkungan. Kalo masih penasaran SMPN 3 nie ada sertifikat penghargaan kalo SMPN 3 sebagai sekolah adiwiyata.
Nah, kalo kalian pingin tahu lebih jelas tentang sekolah Adiwiyata, kalian bisa lihat di entri berikutnya. ^^owh iya lupa ... karena sekolah kita sudah sekolah Adiwiyata, maka tugas kita sekarang sebagai warga sekolah siap untuk menyongsong Adiwiyata Mandiri.. Are you ready guys?. Salam Hijau.
nah ini sertifikat atau penghargaan dari Menteri Negara Lingkungan Hidup kalau SMPN 3 mendapat gelar Sekolah Adiwiyata Nasional Tahun 2012 (kerenz yah).
Nah, kalo kalian pingin tahu lebih jelas tentang sekolah Adiwiyata, kalian bisa lihat di entri berikutnya. ^^owh iya lupa ... karena sekolah kita sudah sekolah Adiwiyata, maka tugas kita sekarang sebagai warga sekolah siap untuk menyongsong Adiwiyata Mandiri.. Are you ready guys?. Salam Hijau.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar